
Di tahun 2010, Garena meluncurkan produk pertamanya, Garena+, sebuah platform game online dan sosial di mana penggunanya dapat bertemu, berkomunikasi, dan bermain game bersama. Sejak peluncurannya, transaksi-mikro premium berbasis game online mulai disediakan di Garena+, termasuk game MOBA yang terkenal, seperti League of Legends dan Heroes of Newerth, juga FIFA Online 3, game olah raga online yang sangat terkenal.
Tahun 2012, Garena meluncurkan TalkTalk, sebuah platform komunikasi real-time untuk komunikasi suara dan video yang sangat menarik. Kemudian di tahun 2013, kembali Garena meluncurkan Beetalk, sebuah aplikasi mobile untuk mencari teman baru dan berkomunikasi satu sama lain berdasarkan lokasi dan minat penggunanya yang sekarang telah menjadi salah satu aplikasi mobile yang paling terkenal di region tersebut
Garena.com
EmoticonEmoticon